Detail Artikel - DWP UP MTsN 4 Banyuwangi Ikuti Pertemuan Rutin, Halal Bihalal, dan Peringatan Hari Kartini
Feature Image
Penulis

admin web

DWP UP MTsN 4 Banyuwangi Ikuti Pertemuan Rutin, Halal Bihalal, dan Peringatan Hari Kartini

16 April 2025 Dilihat 6 Kali 0 Komentar

Banyuwangi, 16 April 2025 — Suasana hangat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula Bawah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi saat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag Banyuwangi menggelar pertemuan rutin bulanan yang dirangkai dengan acara Halal Bihalal dan peringatan Hari Kartini.


Acara yang digelar pada Selasa, 16 April 2025 ini turut dihadiri oleh para anggota DWP dari berbagai satuan kerja (satker), termasuk dari MTsN 4 Banyuwangi. DWP Unsur Pelaksana (UP) MTsN 4 Banyuwangi mengirimkan perwakilannya, yakni Ny. Nur Hayati Mujikan selaku Ketua DWP UP MTsN 4 Banyuwangi, bersama Endang Susilowati dan Lulu' Anwariyah.


Mengusung tema Hari Kartini, seluruh anggota tampil anggun dan elegan mengenakan kebaya nasional dengan corak yang beragam, mencerminkan semangat perempuan Indonesia yang berbudaya dan berdaya.


Ketua DWP Kemenag Banyuwangi, Ny. Siti Qudsiyyah Chaironi, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh perwakilan satker yang telah aktif mengisi program Ta’dib selama 37 hari. Ia juga mengingatkan pentingnya momentum Halal Bihalal sebagai tradisi mulia untuk menjalin silaturahmi dan saling memaafkan usai menjalani bulan suci Ramadhan.


"Halal Bihalal ini menjadi sarana untuk saling membuka hati dan menghapus dosa sosial maupun spiritual, serta memperkuat kebersamaan antaranggota," ungkapnya.


Menambah semarak suasana, panitia memberikan nominasi kepada peserta dengan penampilan kebaya terbaik. Ny. Nur Hayati Mujikan dari DWP UP MTsN 4 Banyuwangi berhasil meraih nominasi "Kebaya Kartini" berkat penampilannya yang menawan dan penuh kharisma. (lul/mae)


Komentar

Silakan login untuk memberi komentar:

Login

Belum ada komentar