Detail Artikel - Dewan Galang MTsN 4 Banyuwangi Raih Juara 3 di Favorit Festival 2025
Feature Image
Penulis

admin web

Dewan Galang MTsN 4 Banyuwangi Raih Juara 3 di Favorit Festival 2025

04 February 2025 Dilihat 27 Kali 0 Komentar

Banyuwangi – 4 Februari 2025, Dewan Galang (DG) MTsN 4 Banyuwangi berhasil membawa pulang piala juara 3 dalam ajang bergengsi Favorite Festival 2025. Event tahunan yang diselenggarakan oleh SMA Favorit NU Tegaldlimo ini mempertemukan para siswa SMP se-Banyuwangi dalam berbagai kompetisi.


Dalam kompetisi ini, DG MTsN 4 Banyuwangi mengikuti kategori lomba PBB Murni dan Yel-yel. Dari total 12 regu yang bertanding, mereka berhasil menempati posisi ketiga setelah melalui persaingan ketat. Pencapaian ini diraih setelah latihan intensif selama satu minggu, yang akhirnya membuahkan hasil membanggakan.


M. Ramzi, pemimpin regu (Pinru) DG MTsN 4 Banyuwangi, menyampaikan rasa bangga dan haru atas prestasi yang diraih. “Latihan berhari-hari yang kami jalani akhirnya terbayar lunas dengan piala juara 3 ini. Kami sangat bersyukur atas pencapaian ini,” ujarnya.


Sementara itu, Kepala MTsN 4 Banyuwangi, Mujikan, juga mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas keberhasilan para siswa. “Prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi siswa dalam berlatih. Semoga ke depan mereka bisa meraih hasil yang lebih baik lagi,” tuturnya.


Keberhasilan DG MTsN 4 Banyuwangi dalam Favorite Festival 2025 menjadi bukti bahwa kerja keras dan semangat juang yang tinggi dapat membuahkan hasil yang membanggakan. Prestasi ini diharapkan menjadi motivasi bagi para siswa untuk terus berprestasi di berbagai ajang perlombaan lainnya. (mae)

 


Komentar

Silakan login untuk memberi komentar:

Login

Belum ada komentar